Puncak Peringatan Hari Keamanan Pangan Dunia / Word Food Safety Day (WFSD) yang dilaksanakan pada tanggal 21 Juni 2024 di Kota Surabaya merupakan serangkaian peringatan Hari keamanan pangan dunia yang dimulai sejak tanggal 7 Juni 2024.  Kegiatan yang mengusung Tema “Kolaborasi Memperkuat Kesiapsiagaan Dalam Mewujudkan Pangan Segar Aman” ini juga dirangkaikan dengan Talk Show dan pemberian penghargaan kepada OKKPD Provinsi dan Kab/Kab Kota di Indonesia. Salah satu penghargaan berupa Penghargaan Sistem Manajemen Pengawasan Keamanan Pangan Segar yang diberikan kepada 3 (Tiga) Provinsi dengan kategori A (Sangat Baik) yaitu Provinsi Sulawesi Selatan, Aceh dan Yogyakarta dan 1 (satu) Provinsi dengan Kategori Baik.

Penghargaan Sistem Manajemen Pengawasan Keamanan Pangan Segar diberikan kepada OKKPD yang telah menunjukkan kinerjanya dalam pengelolaan pengawasan keamanan pangan baik pengawasan Post Market (Peredaran) maupun pengawasan Pre Market (Sebelum Beredar) seperti pengelolaan dalam melakukan layanan Sertifikasi Jaminan Mutu Pangan Segar Prima 3 dan 2, Sertifikasi Pangan Organik, penerbitan Izin Edar dan izin lainnya yang menjadi layanan UPT Balai Pengawasan Mutu dan Keamanan Pangan (BPMKP)

Penghargaan yang di raih oleh Dinas Ketahanan Pangan selaku OKKPD Sulawesi Selatan ini tidak terlepas dari wujud Komitmen dan dukungan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan secara terus menerus dalam mewujudkan Keamanan dan Mutu Pangan khususnya Pangan Segar di Sulawesi Selatan. Hal ini terlihat dari beberapa penghargaan yang sebelumnya  pernah diraih oleh OKKPD Sulsel di tingkat Nasional, yakni 4 kali meraih Penghargaan sebagai Lembaga Pelayanan Publik  Bidang Pertanian (tahun 2014, 2018, 2019,2021) dan sebagai OKKPD Profil Terbaik pada tahun 2022 yang diikuti oleh UPT Balai Pengawasan Mutu dan Keamanan Pangan Provinsi Sulawesi Selatan (UPT BPMKP).

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Prov. SulSel Andi Muhammad Arsjad selaku Ketua OKKPD SulSel menyampaikan agar terus bekerja dan berkarya untuk mempertahankan dan lebih meningkatkan pengawasan keamanan dan mutu pangan segar di Sulawesi Selatan. Sedangkan ditempat yang berbeda, Kepala UPT BPMKP Prov. SulSel menyampaikan bahwa dalam rangka penjaminan keamanan dan mutu Pangan Segar di Sulawesi Selatan, saat ini UPT BPMKP dengan melibatkan stakeholder terkait sedang menyusun Peraturan Gubernur SulSel tentang Pengembangan Pangan Organik di Sulawesi Selatan yang ditargetkan akan di Sosialisasikan pada bulan Agustus 2024.